Contoh Agenda Kegiatan Kepala Dinas Pendidikan (Bulan Februari 2018)

Contoh Agenda Kegiatan Kepala Dinas Pendidikan (Bulan Februari 2018) - Hallo sahabat Bacaanlepas, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Contoh Agenda Kegiatan Kepala Dinas Pendidikan (Bulan Februari 2018), kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel Pendidikan, Artikel Soal, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : Contoh Agenda Kegiatan Kepala Dinas Pendidikan (Bulan Februari 2018)
link : Contoh Agenda Kegiatan Kepala Dinas Pendidikan (Bulan Februari 2018)

Baca juga


Contoh Agenda Kegiatan Kepala Dinas Pendidikan (Bulan Februari 2018)


Semakin tinggi jabatan seseorang biasanya semakin padat pula kegiatannya. Tentu saja hal ini sangat membuat pusing kepala sekretaris atau manajer untuk menyusun agenda yang begitu banyak tersebut. Bagi figur yang cukup terkenal jadwalnya bahkan telah disepakati untuk 1 tahun ke depan. Namun ada pula yang dibuat dalam waktu semester, triwulan, bulanan, bahkan ada juga yang dibuat mingguan, khusus bagi pimpinan yang belum terlalu sibuk.

Kegiatan tersebut ada yang bersifat rutin dan insidental. Untuk kegiatan rutin harus segera dimasukkan ke dalam agenda tanpa perlu ada janji atau kesepakatan apapun terlebih dahulu. Sedangkan untuk kegiatan insidentil baru bisa dimasukkan ke dalam agenda kegiatan apabila telah ada kesepakatan (deal).

Biasanya, kegiatan yang bersifat insidentil itu sangat acak dan tidak beraturan waktunya. Nah, di sinilah kejelian seorang sekeretaris atau manajer dituntut untuk menyusunnya sedemikian rupa sehingga bisa dijalani oleh pimpinan atau orang yang di manage-nya dengan tidak terlalu dipaksakan.


Baiklah Sahabat, untuk tidak memperpanjang mukadimah mari kita lihat format dan cara menyusun agenda kegiatan pimpinan dari skenario yang sudah ada berikut ini.

Skenario Kegiatan Pimpinan
    
Anda diminta pimpinan untuk merapikan data-data tentang kegiatannya pada awal bulan Februari 2018. Sepanjang bulan Februari ini pimpinan Anda memiliki paling tidak 10 agenda kegiatan penting, diantaranya:

1. Rapat rutin mingguan setiap hari Senin pukul 09.00 WIB, khusus senin pertama Februari ini membahas evaluasi kinerja pegawai selama bulan Januari.  Data tolong disiapkan di flashdisk.

2. Seminar tentang Sistem Kerja Manajemen yang akan diadakan pada Selasa, 6 Februari 2018 mulai pukul 10.00 WIB di Ruang Serbaguna. Catatan disurat tersebut adalah anda diminta mencetak bahan seminar yang sudah dibuat pimpinan dan file ada di komputer.

3. Lembar Pesan Telepon dari Dinas Pendidikan Kota Tangerang, Bapak Drs. Abduh Surahman, M.Si meminta untuk menghadiri acara Kirab Budaya Tangerang hari selasa, 20 Februari 2018 pukul 10.00 WIB telah disetujui.

4. Email dari Dinas Pendidikan Provinsi Banten tentang undangan rapat di Aula Gedung Dinas Pendidikan Provinsi Banten, hari Rabu 14  Februari 2018 pukul 10.00 WIB.

5. Study banding ke Malaysia tanggal 7 – 9 Februari 2018 bersama dengan kepala-kepala dinas pendidikan se provinsi Banten


6. Pernikahan putri Bapak Kepala Dinas Lingkungan Hidup  Kabupaten Tangerang (Syaifullah) di Hotel Nelayan Jati Uwung Tangerang hari Sabtu, 10 Februari 2018 pukul 19.00 WIB

7. Penyelenggara pengajian rutin bulanan tanggal 16 Februari 2018 di Masjid Agung Al Azham Tigaraksa pukul 08.30 - selesai.  Catatan: Penceramah Ust. Arifin Ilham

8. Lembar Pesan Telepon dari Bapak Surya Wijaya Kepala BKD Kabupaten Tangerang untuk bertemu tanggal 20 atau 21 Februari 2018. Catatan: Tolong diatur sesuai dengan waktu yang kosong dan segera konfirmasikan.

9. Undangan Pembukaan Festival Lomba Seni Siswa Nasional tingkat Kabupaten di Lapangan Upacara Maulana Yudha Negara Tigaraksa, tanggal 27 Februari 2014 pukul 07.30 WIB.  Didampingi Bapak Hidayat Nuriska, tolong dikonfirmasi.

10. Janji dengan Dr. Rizki di RS. MMC yang seharusnya tanggal 22 Februari 2018 diundur tanggal 24 Februari 2018 pukul 17.00 WIB.  Catatan: Harap konfirmasi kembali di pagi hari ke RS

***
Tentu saja 10 kegiatan di atas sangat acak dan tidak beraturan. Oleh karena itu, sebelum mengisi ke dalam format Agenda kegiatan pimpinan maka sebaiknya kita atur terlaebuh dahulu sesuai hari/tanggal dan juga waktunya. Setelah di susun baru ditulis ke dalam format agenda kegiatan pimpinan. Maka beginilah hasilnya Agenda Kegiatan Pimpinan yang diinginkan tersebut. 

Dinas Pendidikan Kabutan Tangerang
Jl. H. Abdul Hamid Komplek Perkantoran Pusat Pemerintahan
Kabupaten Tangerang Tigaraksa 15720. Telp/Fax 021 5991479

AGENDA KEGIATAN KEPALA DINAS 
Bulan Februari 2018
NO
Hari/ Tanggal
Pukul
Kegiatan
Tempat
Keterangan
1
Senin,
5 Feb 18
09.00 - Selesai
Rapat rutin mingguan: Evaluasi kerja pegawai selama bulan Januari
Meeting room
Siapkan data di flashdisk
2
Selasa,
6 Feb 18
10.00 - Selesai
Seminar tentang Sistem Kerja Manajemen
Ruang serba guna
Cetak bahan seminar yang sudah dibuat pimpinan
3
Rabu-Jumat,
7-9 Feb 18
-
Studi banding ke Malaysia Bersama kepala dinas pendidikan se Prov. Banten
-
- Browsing sekolah terbaik di Malaysia
- Siapkan dokumen
4
Sabtu,
10 Feb 18
19.00 - Selesai
Menghadiri p ernikahan putri Bapak Kepala Dinas Lingkungan Hidup  Kabupaten Tangerang (Syaifullah)
Hotel Nelayan Jati Uwung Tangerang
Siapkan kado
5
Rabu,
14 Feb 18
10.00 - Selesai
Mengahadiri undangan rapat Dinas Pendidikan Provinsi Banten
Aula gedung Dinas Pendidikan Prov. Banten
-
6
Jumat,
16 Feb 18
08.30 - Selesai
Pengajian rutin bulanan
Masjid Agung Al Azham Tigaraksa
Penceramah : Ust. Arifin Ilham
7
Selasa,
20 Feb 2018
10.00 - Selesai
Menghadiri acara Kirab Budaya Tangerang
-
Permintaan kepala Dinas Pendidikan Kota Tanggerang
8
Rabu,
21 Feb 18
10.00 - Selesai
Pertemuan dengan Kepala BKD Kab. Tangerang, Bpk. Surya Wijaya
-
Harap segera dikonfirmasi ulang
9
Sabtu,
24 Feb 18
17.00 = Selesai
Janji temu dengan Dr. Rizki di RS. MMC
-
Harap konfirmasi kembali di pagi hari ke RS
10
Selasa,
27 Feb 18
07.30 - Selesai
Menghadiri undangan Pembukaan Festival Lomba Seni Siswa Nasional tingkat Kabupaten
Lapangan Upacara Maulana Yudha Negara Tigaraksa
Tolong konfirmasi Bapak Hidayat Nuriska


Demikianlah Artikel Contoh Agenda Kegiatan Kepala Dinas Pendidikan (Bulan Februari 2018)

Sekianlah artikel Contoh Agenda Kegiatan Kepala Dinas Pendidikan (Bulan Februari 2018) kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel Contoh Agenda Kegiatan Kepala Dinas Pendidikan (Bulan Februari 2018) dengan alamat link http://bacaanlepas.blogspot.com/2017/11/contoh-agenda-kegiatan-kepala-dinas.html

Sign up here with your email address to receive updates from this blog in your inbox.

0 Response to "Contoh Agenda Kegiatan Kepala Dinas Pendidikan (Bulan Februari 2018)"

Posting Komentar